Sudah saatnya kalian
memilih model dan gaya hijab yang sesuai dengan karakter dan tren saat ini.
Sekarang ini jilbab bukan hanya digunakan sebagai penutup aurat saja, tetapi
sudah menjadi salah satu trend fashion saat ini. Bahkan, trend fashion jilbab
ini sudah menyebar hingga ke berbagai penjuru dunia. Jika kalian belum berhijab
ayo, sekarang sudah saatnya untuk berubah. Banyak para desaigner cantik
berlomba-lomba menciptakan kreasi baru ala mereka. Seperti Zaskia Adia Mecca,
Dian pelangi serta masih banyak yang lainnya. Jika kalian membutuhkan informasi
soal hijab bisa anda simak beberapa info yang akan saya bagikan dibawah ini,
karena saya hadir memberi warna baru seputar fashion hijab yang simpel dan
modis.
Banyak yang bisa anda coba, salah satunya hijab
segi empat. Karena selain simpel dan gaya hijab ini mudah di kreasikan berbagai
gaya. Jilbab segi empat ini memang serikali di pakai oleh banyak kaum muslimah indonesia.
Untuk saat ini kami akan membagikan artikel mengenai tutorial dari jilbab segi
empat yang simple dan modis. Selain model segi empat juga ada pashmina, turban,
katun, paris serta masih banyak yang lain. Pashmina juga ada berbagai jenis
bahannya, yang sering dipakai para wanita muslim, yang pastinya nyaman untuk
dikenakan sehari-hari, diantaranya berbahan Hicount. Karena ada tambahan jenis
kain rayon pada bahan double hicont, yang sifat dari kain rayon itu adalah
elastis dan empuk. Walaupun lebih halus double hicount, ternyata harga pashmina
hicount lebih mahal. Namun kualotasnya juga lebih unggul, semua itu bisa di
sesuaikan dengan selera dan kebutuhan.
Ala-ala hijab modern
Bagi seorang muslimah
menggunakan jilbab atau berkerudung merupakan suatu kewajiban. Akan tetapi
banyak dari wanita muslim masih belum memakai hijab. Banyak sekali alasan
mereka kenapa tidak berhijab. Ada yang bilang belum siap, tuntutan pekerjaan,
tidak modis dan lain sebagainya. Ketahuilah kawan, jika hijab tak akan
membatasi aktifitas kalian. Untuk wanita karir tak perlu khawatir untuk
mengenakan hijab, justru hijab akan membuat rasa percaya diir disetiap
penampilan.